Home / Sawit / Harga Sawit Naik Turun di Sumbar, Periode Ini Rp2.492,52 Per Kilogram
Harga Sawit Naik Turun di Sumbar, Periode Ini Rp2.492,52 Per Kilogram
Padang, katakabar.com - Harga Tandan Buah Segar (TBS) kelapa sawit turun harga dari periode lalu di Provinsi Sumatera Barat, sehingga harga periode sepekan ke depan dipatok Rp2.492,52 per kilogram.
Kalau dibandingkan periode sebelumnya, penurunan tipis. Soalnya harga pekan lalu posisinya sebesar Rp2.501,92 per kilogram.
Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (DPW Apkasindo) Provinsi Sumatera Barat, Jufri Nur ikut rapat penetapan di Dinas Perkebunan Provinsi Sumatera Barat, pada Jumat (11/8) pagi menjelaskan, harga kelapa sawit turun di Provinsi Sumatera Barat dipicu harga Crude Palm Oil (CPO) pada tender beberapa hari belakangan ini turun.
Harga CPO pekan ini sebesar Rp10.749,52 per kilogram dibanding pekan lalu sebesar Rp10.921,80 per kilogram.
"Harga itu turun tipis tapi masih lumayan bagus," ujar Jufri dilansir dari lamab elaeis.co.
Untuk harga inti sawit sebesar Rp5.236,20 per kilogram, Cangkang Rp24,20 per kilogram, dan indeks K 92,70 persen.
Rincian harga kelapa sawit di Provinsi Sumatera Barat pekan ini, yakni;
-Usia 3 tahun Rp1.874,73 per kilogram
-Usia 4 tahun Rp2.105,65 per kilogram
-Usia 5 tahun Rp2.230,19 per kilogram
-Usia 6 tahun Rp2.254,46 per kilogram
-Usia 7 tahun Rp2.270,33 per kilogram
-Usia 8 tahun Rp2.497,36 per kilogram
-Usia 9 tahun Rp2.489,58 per kilogram
-Usia 10-20 tahun Rp2.492,52 per kilogram
-Usia 21 tahun Rp2.416,48 per kilogram
-Usia 22 tahun Rp2.408,02 per kilogram
-Usia 23 tahun Rp2.375,70 per kilogram
Usia 24 tahun Rp2.254,18 per kilogram
Komentar Via Facebook :