Home / Hukrim / Hina Simbol NKRI, Polisi Cokok Wakil Kepala TU PMKS PT SAS
Hina Simbol NKRI, Polisi Cokok Wakil Kepala TU PMKS PT SAS
Pinggir, katakabar.com - Kepolisian Sektor Kecamatan Pinggir Polres Bengkalis tangkap Wakil Kepala Tata Usaha PT Sawit Agung Sejahtera (SAS) bernam RH 22 tahun lantaran hina simbol negara, di kawasan Jalan Lintas Pekanbaru-Duri, lokasi Pabrik Minyak Kelapa Sawit PMKS PT SAS, pada Kamis (10/8) sekitar pukul 11.00 WIB siang.
"RH asal Penjaringan Jakarta membeli 4 bendera merah putih ukuran kecil untuk dipasang di kendaraannya dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI ke 78 tahun 2023, pada Rabu (9/8) kemarin," kata Kapolsek Kecamatan Pinggir, Kompol Ade Zaldi kepada wartawan lewat siaran persnya.
Setelah tiba di PMKS ujar Kompol Ade, bendera yang bisa dipasangkan di motor hanya satu, dan sisanya tidak dipasangkan. Ketika di luar pelaku melihat anjing perusahaan yang biasa ada di kantor dan biasa bermain dengan pelaku.
"Terus pelaku memasang dan mengalungkan sisa bendera ke leher anjing dengan alasan untuk memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke 78 tahun 2023," jelasnya.
Salah seorang karyawan perusahaan lanjutnya, melihat ada bendera terpasang di leher anjing, dan tanya siapa yg memasang, dan pelaku mengakui memasangkan bendera tersebut, pada Kamis (10/8) sekitar pukul 11.00 WIB.
Saat diminta untuk membuka bendera yang terpasang di leher anjing, pelaku tidak mau.
"Biar saja kan tidak apa-apa untuk memeriahkan 17 Agustus", jawab RH. Terjadi kemudian perdebatan hingga tersebarnya video tersebut.
Bhabinkamtibmas Desa Semunai segera menuju PMKS PT SAS. Tiba di sana masyarakat sudah ramai, dan untuk menghindari hal-hal tidak diinginkan terjadi pelaku diamankan ke Polsek Pinggir untuk diinterogasi.
Setelah diinterogasi pelaku mengakui kesalahan, sebab tidak tahu dan tidak ada niat untuk menghina simbol negara, serta bersedia meminta maaf, sebutnya.
Komentar Via Facebook :