Home / Lingkungan / Infrastruktur Jalan Rusak lantaran Minim Perhatian Gambaran Desa Persiapan di Rohul
Infrastruktur Jalan Rusak lantaran Minim Perhatian Gambaran Desa Persiapan di Rohul
Rokan Hulu, katakabar.com - Pemekaran dua puluh desa persiapan di wilayah Kabupaten Rokan Hulu segera didefenitifkan dari desa induk. Ini sudah jauh hari dibahas. Bahkan, Peraturan Daerah (Perda) pemekaran penetapan sudah disahkan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Rokan Hulu.
Tapi, bila melongok progres pemekaran dua puluh desa masih banyak pekerjaan rumah mesti dibereskan, terutama mengenai infrastruktur jalan. Lihat, yang terjadi di salah satu desa persiapan, yakni Desa Mahato Timur, Kecamatan Tambusai Utara.
Pengamatan katakabar.com di lokasi akses jalan menuju Desa Sukadamai, pada Sabtu (6/1), tampak kondisi infrastruktur jalan rusak parah. Ini disebabkan, lantaran belum ada pembenahan yang dilakukan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Rokan Hulu.
Salah seorang warga Desa Mahato Timur, inisial RA 36 tahun mengatakan, kondisi jalan yang rusak sudah berlangsung cukuplama.
"Sudah lama bang, tapi hingga saat ini belum dilakukan perbaikan Dinas PUPR Kabupaten Rokan Hulu," ujar ayah tiga orang anak ini, seraya menyebutkan kondisi cukup mengganggu perekonomian warga setempat.
Kondisi infrastruktur jalan rusak berat, ulas warga Desa Mahato ini lagi, cukup mempengaruhi perekonomian lantaran akses transportasi sulit dilalui, dan sudah berlangsung lama pula.
Warga lainnya, seorang ibu rumah tanggan bernama SM 47 tahun mengaminkan RA. Kondisi jalan saat ini sangat memprihatinkan dan sulit dilalui saat jam-jam sibuk banyak warga antar jempur anak sekolah.
"Kasihan lihat anak sekolah, belum tiba di sekolah seragamnya sudah kotor semua," tutur SM nada radakesal.
Ibu empat orang anak ini menyatakan, kondisi jalan bisa lebih parah lagi saat musim hujan seperti saat ini.
"Kalau musim hujan seperti saat ini, itu jalan makin sulit dilalui, sebab berlumpur semua," terangnya.
RA dan SM serta seluruh warga sekitar berharap kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rokan Hulu lewat Dinas PUPR Kabupaten Rokan Hulu segera memperbaiki infrastruktur jalan yang rusak berat.
Infrastruktur jalan salah satu syarat mesti dibenahi guna mendukung program Pemkab Rokan Hulu di seluruh desa persiapan pada tahun 2025 mendatang.
Komentar Via Facebook :