Home / Politik / Jalan Menuju Kampungnya Sudah Mulus, Tokoh Masyarakat Sialang Sakti Ini Siap Jadi 'Duta Alfedri-Husni'
Jalan Menuju Kampungnya Sudah Mulus, Tokoh Masyarakat Sialang Sakti Ini Siap Jadi 'Duta Alfedri-Husni'
Siak, katakabar.com - Tokoh masyarakat Kampung Sialang Sakti, Kecamatan Dayun, Selamat, menyatakan siap menjadi duta Alfedri-Husni Merza pada Pilkada Siak 2024 ini.
Kesiapan itu disampaikan langsung oleh Selamat saat kampanye dialogis calon bupati Siak nomor urut 3, Alfedri di Kampung Sialang Sakti, Minggu (27/10) malam.
"Saya secara pribadi akan door to door ke rumah warga. Tidak hanya di Sialang Sakti, saudara saya di kampung lain juga akan saya ajak pilih Pak Alfedri-Husni," kata Selamat.
Selamat tidak menampik, sejak kepemimpinan Alfedri-Husni, pembangunan sangat pesat di Sialang Sakti. Terkhusus jalan menuju Sialang Sakti saat ini sudah menghitam.
"Terima kasih pak. Jalan menuju kampung kami sudah dibangun. Tinggal dikit lagi jalan menuju kampung kami sudah beres. Mestinya ini bisa menjadi dasar warga Kampung Sialang Sakti memilih Pak Alfedri-Husni. Minimal suara pasangan ini di sini 70 persen," kata Selamat.
Untuk itu Selamat meminta kepada seratusan warga yang hadir dalam kampanye juga menjadi Duta Alfedri-Husni.
"Mari menjadi Duta Alfedri-Husni. Ajak sanak keluarga dan tetangga memilih nomor 3. Insya Allah pembangunan di kampung kita akan semakin pesat," terangnya.
Anggota DPRD Siak Fraksi PAN, Sunarto menilai, selama ini Kampung Sialang Sakti sangat diistimewakan oleh Alfedri. Pasalnya dua tahun terakhir, pembangunan terus ada di kampung tersebut.
"Udah dua tahu terakhir pembangunan selalu ada di kampung ini. Jalan menuju kampung ini tinggal sedikit lagi selesai. Insya Allah kalau Pak Alfedri-Husni menang, jalan menuju kampung ini akan selesai," pungkasnya.
Komentar Via Facebook :