Home / Pendidikan / Kolaborasi Komnas PA Bengkalis Taja Sosialisasi Cegah Perundungan di SMAN 2 Mandau
Kolaborasi Komnas PA Bengkalis Taja Sosialisasi Cegah Perundungan di SMAN 2 Mandau
Bengkalis, katakabar.com - Komite Nasional Perlindungan Anak Kabupaten Bengkalis kolaborasi dengan Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Kecamatan Mandau taja sosialisasi cegah perundungan, di SMAN 2 Kecamatan Mandau Jalan Jenderal Sudirman, Duri, Kabupaten Bengkalis, pada Jumat (2/8).
Di kegiatan tersebut pesertanya siswa dan siswi mulai dari kelas 10 hingga kelas 12, dan pihak sekolah diwakili tim Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila atau P5 beranggotakan 5 orang, yakni Ramona Anjelina S.Pd, Nurhasanah S.Pd, Dessy Meilia S.Pd, Silvia, S.Pd, dan Yohana Manurung S.Pd.
Sedang, Ketua Komnas PA Bengkalis, Refri Amran Daud dan Sekretaris Komnas PA Bengkalis, Peni Wulandri jadi narasumber di kegiatan itu.
Menurut Ketua Komnas PA Bengkalis, Refri Amran Daud didampingi Sekretaris Komnas PA Bengkalis, Peni Wulandari, program P5 yang dilaksanakan di kegiatan sosialisasi ini bertujuan untuk mengamati, dan menyelesaikan permasalahan di sekitar kita, melalui lima aspek utama, yakni potensi diri, pemberdayaan diri, peningkatan diri, pemahaman diri, dan peran sosial sesama anak didik .
"Komnas PA Bengkalis salah satu lembaga penggiat peduli anak menangani masalah ABH sebagai pendamping. Itu sebabnya, di sosialisasi ini anti buliying atau perundungan menekankan sanksi, dan ancaman hukuman bagi pelaku. Di mana bisa dilaporkan korban kalau korban tidak menerima perbuatan tersebut atau bisa diselesaikan secara langsung di sekolah melalui satgas TPPK yang sudah dibentuk sekolah," terang Refri sapaan akrabnya.
"Alhamdulillah, dengan terlaksananya kegiatan sosialisasi cegah perundungan (lihatlah di sekitarmu-studi kasus) dalam mata pelajaran Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila atau P5 bersama Komnas PA Bengkalis, semoga dapat mencegah terjadinya perundungan khususnya di lingkungan SMAN 2 Kecamatan Mandau," ujar salah seorang guru tim P5 SMAN 2 Kecamatan Mandau
Acara sosialisasi yang dibawakan Refli Amran Daud dan Peni Wulandari S.Psi, ucapnya, sangat positif, dan bermanfaat.
"Sosialisasinya berjalan lancar, dan terjalinnya interaktif yang sangat bagus antara pemateri dengan siswa-siswi kelas 10. Terima kasih sudah penuhi undangan sekolah jadi narasumber di kegiatan sosialisasi cegah perundungan," sebutnya.
Komentar Via Facebook :