Home / Kepulauan Meranti / 'Minggu Kasih', Polres Kepuluan Meranti Cooling System di Gereja Kalam Kudus
'Minggu Kasih', Polres Kepuluan Meranti Cooling System di Gereja Kalam Kudus
Selatpanjang, katakabar.com - Kepolisian Resor (Polres) Kepulauan Meranti giat 'Minggu Kasih', sekaligus cooling system di gereja Kalam Kudus di Jalan Kartini, Tebing Tinggi, Kabupaten Kepulauan Meranti, Ahad kemarin.
Momen 'Minggu Kasih' KBO Satresnarkoba Polres Kepulauan Meranti, Ipda Ferdinan Butar-butar bersama jemaat gereja Kalam Kudus penuh makna.
"Mari jemaat saling jaga kerukunan," ajak Ipda Ferdinan.
Kegiatan 'Minggu Kasih', ujarnya, program dari Polri untuk memberikan imbauan kepada masyarakat, menjaga situasi Kamtibmas, dan kerukunan antar pemeluk agama.
Ps. Kanit I Satresnarkoba Polres Kepulauan Meranti, Aiptu Bobben J Rikardo ikut dampingi KBO Satresnakoba ingatkan jemaat tentang bahaya penyalahgunaan narkoba, dan momen Pemilu 2024 mendatang.
"Hari pencoblosan dilaksanakan pada 14 Februari 2024. Ini momentum untuk menggunakan hak pilihnya," jelasnya.
Ps Kanit Turjawali Sat Samapta, Brigadir Ricky Tindaon sosialisasi penggunaan Aplikasi Super App dan Call Center 110.
"Masyarakat bisa peroleh informasi pembuatan SIM, SKCK, pengaduan, dan hal lain lebih mudah melalui kehadiran Polri," ucapnya.
Jemaat gereja Kalam Kudus sangat antusias dan mendukung program Polri giat 'Minggu Kasih'. Mereka berkomitmen untuk menjaga kerukunan umat beragama dan ketertiban di tempat bekerja.
"Kami terima kasih kepada Polres Kepulauan Meranti telah mensosialisasikan bahaya narkoba, dan penggunaan aplikasi Super App dan Call Center 110 sangat membantu masyarakat. Kami bakal ikut serta pada 14 Februari 2024 untuk menggunakan hak pilih," tutur seorang Jemaat.
Cooling System tidak hanya memberikan kesejukan fisik, tapi kesejukan batin melalui informasi dan kesadaran akan keamanan bersama.
Komentar Via Facebook :