Home / Riau / Pemdes Bathin Betuah Taja Pelatihan Peningkatan Kapasitas AD, Ini Tujuannya
Pemdes Bathin Betuah Taja Pelatihan Peningkatan Kapasitas AD, Ini Tujuannya
Mandau, katakabar.com - Pemerintah Desa (Pemdes) Bathin Betuah Kecamatan Mandau Kabupaten Bengkalis taja pelatihan peningkatan kapasitas Aparatur Desa (AD) di aula kantor Desa Bathin Betuah, pada Senin (5/12).
Kegiatan ini bertujuan guna memperkuat wawasan dan memantapkan penyelenggaraan pemerintahan desa, dan pembangunan desa khususnya Desa Bathin Betuah, kata Kepala Desa Bathin Betuah, Prayetno didampingi Sekretaris Desa Bathin Betuah, Nur Baini kepada katakabar.com, pada Kamis (8/12).
Menurut Prayetno, sasaran pembangunan lebih terarah, dan pengelolaan dana desa saat ini menjadi tanggung jawab desa bisa berdampak positif terhadap pembangunan desa.
Harapannya, dengan pelatihan ini diharapkan Pemdes Bathin Betuah dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat, dan mendukung penyelenggaraan pemerintahan desa.
Selain itu, kemampuan dalam pelaksanaan tugas pokok dan fungsi aparatur pemerintah desa berpedoman pada dasar-dasar hukum atau undang-undang yang ada dan berlaku saat ini, seperti bidang menejemen pemerintahan Desa, menyusun perencanaan pembangunan Desa, pengelolaan keuangan dan aset Desa.
"Paling utama saaran yang hendak dicapai demi mengelola dana dsa yang efektif, efisien, akuntabel, dan transparan," jelasnya.
Diketahui, narasumber yang didatangkan pada pelatihan peningkatan kapasitas Aparatur Desa (AD) Pemerintah Desa (Pemdes) Bathin Betuah, yakni Tenaga Ahli P3MD Kabupaten Bengkalis, Suryadi dikenal Pak Bob.
Komentar Via Facebook :