Home / Olahraga / RJL 2024, Duri Galaxy U-13 Libas Rumbai Pratama U-13 Dengan Skor Telak 8-0
RJL 2024, Duri Galaxy U-13 Libas Rumbai Pratama U-13 Dengan Skor Telak 8-0
Pekanbaru, katakabar.com - Sekolah Sepakbola atau SSB Duri Galaxy U-13 berhasil taklukkan Rumbai Pratama U-13 dengan skor telak 8-0, pada pertandingan ke empat Riau Junior League atau RJL Tahun 2024, di Pekanbaru, Minggu (11/8) siang.
Dengan kemenangan tersebut, SSB Duri Galaxy berhasil raih 3 poin. Sehingga dari empat kali pertandingan yang dilakoni SSB Duri Galaxy U-13 saat ini kumpulkan 8 poin, sebab di pertandingan pertama berhasil raih 3 poin, dan di pertandingan kedua, serta ketiga dapat dua poin setelah bermain imbang dengan dua tim berbeda.
SSB Duri Galaxy U-13 besutan Coach Fuso di RJL Tahun 2023 berstatus tim debutan, sebab SSB Duri Galaxy kali perdana menjajal dan merasakan ketatnya persaingan tim-tim sepakbola anak-anak usia dini di RJL tahun ini.
"RJL Tahun 2024 ini kali kelima bergulir, SSB Duri Galaxy U-13 ikut baru pertama kali," ujar Kepala Pelatih SSB Duri Galaxy, Amrul kepada katakabar.com Minggu (11/8).
Menurut Amrul, anak-anak SSB Duri Galaxy U-13 butuh jam terbang bertanding sebagai pembelajaran bagi anak-anak untuk melatih, dan meningkatkan mental untuk menghadapi turnamen-turnamen bergensi pada level tinggi berikutnya.
"RJL sangat bagus bagi anak-anak SSB Duri Galaxy U-13 untuk mengasah kemampuan, termasuk melatih dan meningkatkan mental tadi. Apalagi lawan-lawan yang dihadapi tim-tim yang telah malang melintang di sepakbola anak-anak usia dini di Provinsi Riau," jelasnya.
Jadi, terang Amrul, SSB Duri Galaxy U-13 ikut RJL Tahun 2024 ini ini bukan soal juara dan tidak juara. Tapi, bagaimana anak-anak dapat menimba pengalaman bertanding sebagai modal berharga ke depan.
"Kepada anak-anak SSB Duri Galaxy U-13 tetap kompak dan semangat, tatap dan nikmati pertandingan demi pertandingan yang akan dihadapi ke depan. Jangan cepat puas dengan hasil yang sudah diperoleh meski menang besar di pertandingan melawan Rumbai Pratama," sebutnya.
Komentar Via Facebook :