Home / Politik / Sri Gading Sudah Nikmati Kebijakan Alfedri-Husni
Pilkada Siak 2024
Sri Gading Sudah Nikmati Kebijakan Alfedri-Husni
Siak, katakabar.com - Salah satu tokoh masyarakat Kampung Sri Gading di Kecamatan Lubuk Dalam, H Darto mengaku selama kepemimpinan Alfedri-Husni Merza, sudah banyak pembangunan di daerahnya.
Salah satunya, jalan sudah menghitam di Sri Gading. Pembangunan jalan ini sudah lama dinanti-nanti oleh masyarakat. Sejak Alfedri menjabat Bupati Siak 3,2 tahun, jalan yang diidam-idamkan itu dibangun.
"Ini harus saya akui, masalah pembangunan di Sri Gading ini, juga menjadi prioritas Pak Alfedri. Jalan yang kita lalui saat ini, dibangun sejak Pak Alfedri jadi bupati," kata H Darto, Jumat (25/10).
Untuk itu, H Darto meminta kepada masyarakat tidak ada salahnya kembali memilih pasangan Alfedri-Husni di Pilkada Siak 2024 ini.
"Kalau kita tak memilih nomor urut 3 ini, entah lah bapak-ibuk. Orangnya sudah berpengalaman. Tidak hanya soal infrastruktur, anak sekolah juga gratis. Beasiswa banyak. Semua suku juga bersatu mengusung Pak Alfedri-Husni," ujarnya.
"Oleh karena itu, ajak sedulur kita, telepon mereka pilih Pak Alfedri-Husni. Ajak sanak keluarga untuk memilih pasangan nomor urut 3," jelasnya.
Ketua Relawan Sahabat Alfedri-Husni (SAH), Zulfi Mursal menambahkan, tidak hanya sisi pembangunan, tanpa disadari masyarakat Siak selama ini sudah banyak menikmati hasil kebijakan Alfedri.
Misalnya, sisi administrasi. Saat ini masyarakat sudah mudah mengurus KTP dan KK. Tidak perlu lagi ke Kota Siak Sri Indrapura, cukup di UPTD kecamatan.
"Tanpa kita sadari kebijakan Alfedri selama ini sudah dirasakan masyarakat. Dulu ke Puskesmas bayar kalau enggak punya BPJS. Sekarang modal KTP saja sudah bisa berobat gratis," pungkasnya.
Komentar Via Facebook :