Home / Sawit / Usulan Bantuan Jalan Kebun Rohul, Tunggu Hasil Drone Baru Dikirim ke Pusat
Usulan Bantuan Jalan Kebun Rohul, Tunggu Hasil Drone Baru Dikirim ke Pusat
Pekanbaru, katakabar.com - Petani kelapa sawit anggota Kelompok Tani Tunas Harapan di Desa Rambah Muda, Kecamatan Rambah Hilir, Kabupaten Rokan Hulu Provinsi Riau, sangat mendambakan dana bantuan dari Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS) untuk memperbaiki jalan ke lahan perkebunan
Seluas 60 hektar.
Sekretaris Dinas Peternakan dan Perkebunan (Disnakbun) Kabupaten Rokan Hulu, Samsul Kamar menjelaskan, usulan dari Kelompok Tani Tunas Harapan menjadi prioritas pihaknya saat ini.
"Kita dan para petani kelapa sawit swadaya yang mengusulkan saat ini tengah mempersiapkan hasil drone terhadap lahan yang mau diusulkan untuk perbaikan. Kita fokus memberesjan Tunas Harapan Rambah Muda, sebab sudah diverifikasi dan tinggal kelengkapan drone," ulasnya seperti dilansir dari laman elaes.co.
Sebelumnya, Kepala Bidang Sarana dan Prasarana Dinas Perkebunan Provinsi Riau, T Ridwan Putra Yuda menuturkan, pihaknya telah beberapa kali melakukan pertemuan dengan kelompok tani yang mengusulkan bantuan.
Saat ini ada beberapa syarat yang mesti dipenuhi petani sebelum nantinya berkas usulan dikirim ke pusat untuk segera diverifikasi pusat. Tinggal beberapa syarat yang tidak susah dan dalam waktu dekat mungkin bisa kelar, dan sudah bisa dikirimkan ke kita.
"Kalau sudah dipenuhi, kita kirim segera ke Jakarta. Insya Allah, habis lebaran kalau sudah selesai kita kirim," tegasnya.
Menurut T Ridwan, usulan ini menjadi perioritas bagi Riau untuk dibereskan. Soalnya hingga saat ini belum ada petani di Riau yang merasakan bantuan Sarpras dari BPDPKS.
"Usulan bantuan serupa sebelumnya telah diajukan petani di Kabupaten Siak. Saat ini masih dalam proses verifikasi di pusat dan diperkirakan tahun ini segera cair," tandasnya.
Komentar Via Facebook :